Polresta Bogor Kota Berikan Bantuan kepada Korban Bencana di Kelurahan Cikaret

Pada hari Minggu, tanggal 9 Maret 2025, pukul 11.50 WIB, Polresta Bogor Kota melalui Kapolsek Bogor Selatan, Kompol Maman Firmansyah, SH, memberikan bantuan material dan sembako kepada korban bencana di Jalan R. Kosasih, RT. 05/10, Kelurahan Cikaret, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor.

Bantuan tersebut diberikan langsung kepada dua korban, yaitu Bapak Asep dan Bapak Amir. Bantuan yang diberikan berupa material, seperti semen 10 sak dan terpal 2 lembar, serta sembako.

Bencana yang terjadi disebabkan oleh cuaca ekstrim dan juga karena bangunan rumah yang sudah tidak layak huni. Meskipun telah ditegur oleh RT dan RW, serta anak korban, namun korban tidak pernah mau mendengar dan terus membangun rumah tersebut.

Giat bantuan berlangsung selama kurang lebih 35 menit dan selesai pada pukul 12.25 WIB. Selama giat berlangsung, situasi aman dan kondusif.

  • Related Posts

    Kapolda Jabar Apresiasi Kedewasaan Suporter, Laga Persib VS Persija Berjalan Aman dan Kondusif

    Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Dr. Rudi Setiawan, S.I.K., S.H., M.H. menyampaikan keterangan seusai pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta yang digelar hari ini di Stadion Gelora Bandung Lautan Api…

    Polda Jabar Pastikan Tidak Ada Celah Bagi Pelanggaran Keamanan dalam Pertandingan Laga Persib vs Persija di Stadion GBLA Bandung

    Sekitar 3000 personel gabungan Polda Jabar mengamankan pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta pada pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 11 Januari 2026.…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *